Institut Teknologi Kalimantan (ITK) kembali mengukuhkan mahasiswa baru dalam acara penerimaan mahasiswa baru tahun ajaran 2024/2025.

Sebanyak 1.613 mahasiswa resmi diterima sebagai bagian dari keluarga besar ITK. Di antara para mahasiswa tersebut, enam orang berasal dari program beasiswa Afirmasi Pendidikan Tinggi (ADIK), yang datang jauh-jauh dari Papua untuk menempuh pendidikan tinggi di Kalimantan.

Dalam kesempatan ini, tiga mahasiswa penerima beasiswa ADIK, yakni Alpius Inggibal, Tania Prisqilla Assem, dan Timeon Walilo, berbagi pengalaman dan motivasi mereka.

Ketiganya merupakan mahasiswa dari program studi Perencanaan Wilayah dan Kota.

Motivasi Memilih ITK: Inspirasi dari Berbagai Sumber

Ketika ditanya mengenal alasan mereka memilih ITK, Timeon Walilo mengungkapkan kekagumannya terhadap kualitas kampus tersebut.

“Menurut saya karena kampus ini bagus, jadi saya jauh-jauh datang dari Papua untuk berkuliah di sini,” ujar Timeon dengan semangat.

Sementara itu, Tania Prisqilla Assem mengakui bahwa pilihannya untuk berkuliah di ITK didorong oleh rekomendasi dari kakaknya.

Direkomendasikan oleh kakak, jawabnya singkat namun penuh keyakinan. Alpius Inggibal, di sisi lain, juga mendapatkan rekomendasi, namun ia juga menegaskan bahwa ketertarikannya pada ITK sudah ada sejak awal.

“Direkomendasikan dan saya memang tertarik, kebetulan saya mendapatkan kuotanya,” jelas Alpius.

Baca Juga:Penerimaan Mahasiswa Baru ITK Tahun 2024 Langkah Awal Menuju Masa Depan Cerah

Kesan Pertama di ITK: Sambutan Hangat dan Semangat Baru

Saat pertama kali menginjakkan kaki di ITK, ketiga mahasiswa ini merasakan kehangatan dan antusiasme yang luar biasa. Tania menyampaikan kesannya terhadap keramahan yang ia rasakan dari para senior di kampus.

sumber: https://www.balpos.com/pendidikan/1794978198/membawa-mimpi-besar-ke-itk-mahasiswa-papua-untuk-indonesia